Sambutan Camat
Dengan mengucapkan puji dan rasa syukur kami ke kehadirat Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa yang telah melimpahkan Berkat, Rahmat, dan Hidayahnya sehingga pada Kecamatan Selimbau Kabupaten Kapuas Hulu dapat mewujudkan Perangkat Website Kecamatan Selimbau, Kabupaten Kapuas Hulu, yang nantinya akan sangat berguna dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat luas dalam hal ini senada dengan peraturan perundang – undangan sekaligus dalam menjalakan amanat Undang – undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan Informasi Publik dan mendukung adanya program sistem yang berbasis Elektronik yang tertuang dalam Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 95 Tahun 2018 Tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektornik (SPBE).
Dalam pembuatan Website ini dimaksudkan untuk dapat memberikan gambaran tentang wilayah dan potensi yang ada, penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan kegiatan pelayanan publik dan kegiatan lainnya yang dilaksanakan di Kecamatan Selimbau Kabupaten Kapuas Hulu.
Kami menyadari bahwa tampilan dan informasi dari Website Kecamatan Selimbau Kabupaten Kapuas Hulu belum sepenuhnya sempurna dan memenuhi apa yang menjadi keinginan semua pihak, untuk itu kami mohon masukan, saran dan kritikan yang membangun agar dapat kiranya bisa memberikan informasi yang lebih lengkap, dan juga kami mohon kepada seluruh warga maupun lembaga hingga lapisan masyarakat yang di wilayah Kecamatan Selimbau Kabupaten Kapuas Hulu untuk dapat menggunakan website ini dan meningkatan kualitas Sumber Daya Manusia hingga dapat meningkatkan Ekonomi, Pembangunan dan Kesejahteraan masyarakat.